Mempersiapakan untuk pameran patung (foto ist)
Menutup akhir tahun kelompok “bhellgejrets”
mengadakan pameran seni patung di Leman art House,
jalan Tegalsari Bayen, RT.05/RW.02 Purwamartani Kalasan Sleman, dengan tema Mengalir Sampai Jauh.
Pameran akan berlangsung dari tanggal 1
desember-31 desember 2021. Dr. Drs. Hajar Pamadhi, MA (Hons) akan membuka event
seni 3 dimensi ini dengan orang budaya membedah filosofi seni dan
perkembangannya.
Diikuti 11 seniman akan dipajang karya bermutu
dengan berbagai macam media logam, resin, kayu, batu dan resickle.
Untuk meramaikan acara juga akan ada
performance dari BEDOA’E komunitas musik akustik balada .
Leman Art House, jalan Tegalsari Bayen RT.05/RW.02 Purwamartani Kalasan Sleman
tempat pameran
Barda Haryana owner Leman art house berharap
pameran seni patung ini akan menambah warna tersendiri. Silakan para pencinta
senirupa untuk hadir melihat dan mengapresiasi karya yang dipajang mulai 1 Desember dengan mematuhi
protokol kesehatan.
Pematung yang terlibat dalam pameran ini
adalah Ahmar Jaya, Ari Sutaryo, Amboro Liring ,Ambrosius Edi Priyanto, Budi
Barnabas, Elang Dwija Cahya, Yusup Dilogo, Kamroden Haro, Rizal Kethis, Retno
Anjar dan Tugiman.
“tema mengalir sampai jauh ini adalah nafas
dan semangat seniman patung, hampir dua tahun vakum tidak berpameran karena
pandemi covid 19” ujar Budi Barnabas sebagai koordinator kelompok Bhellgejrets.
(dharmo- 2021)
Posting Komentar untuk " PAMERAN SENI PATUNG KELOMPOK “Bhellgejrets”"