Selamat pagi Indonesia, salam sejahtera untuk kita semua
Negara kita adalah negara
kepulauan, yang dilingkupi lautan. Nenek moyang kita pelaut, kekayaan kita
sebagain ada juga di laut. Mengarungi samodra itu sudah dilakukan oleh nenek
moyang. Dulu mengarungi samodra untuk mencari ikan untuk hidup dan memperluas wilayah. Sekarang wilayah kita
sudah jelas, dan kekayaan yang bisa dikelola juga semakin nampak. Berapa macam
jenis ikan yang dapat menjadi makanan. Ada berapa macam hasil laut yang dapat
dikelola untuk kesejahteraan masyarakat.
Ada satu hal yang kita
menjadi terlena. Lautan kita menjadi tempat pembuangan sampah yang luar biasa.
Sampah nuklir, sampah medis, sampah plastic dan sampah lain yang masuk dari
orang-orang yang ceroboh. Laut kita menjadi sumber kekayaan alam, sekarang juga
menjadi sumber prahara. Ada sampah plastic yang membuat prahara, ikan pada mati
karena makan sampah palstik. Ikan pada mati karena air teremar merkuri. Habitat
air menjadi tidak sehat dan menimbulkan prahara bagi manusia. Kehidupan manusia
terancam kesehatannya karena pencemaran air laut, masuk mencemari makanan kita.
Salah satu prahara yang
ditemukan di lautan kita adalah: ditemukan 797 merk sampah plastik. Terdiri
dari merk kemasan makanan dan minuman 594 ; merk kemasan plastic untuk perawatan
tubuh 90; merk kemasan plstik kebutuhan rumah tangga 86 merk. Merk lainnya
sebanyak 27.
Ada sudah kelompok masyarakat
yang memulai mengarungi samodra untuk mencegah dan menjaga samodra raya tetap
bersih. Mereka mempunyai cabang dan gerakannya tersebar ke Negara-negara. Sebut
saja kelompok “Green Peace”. Sehingga kehidupan laut tetap nyaman, dan
kehidupan manusia juga aman. Kelompok ini perlu mendapat dukungan. Syukur kalau
bisa dikembangkan buat acara rutin bagi mahasiswa seperti Kuliah kerja Nyata. Akan
menarik jika ini menjadi kerjasama antara Kementerian Kelautan dan Kemaritiman,
Kementerian Pariwisata, Kementerian Lingkungan Hidup, dan Kemendiknasristek.
Mengarungi samodra melampaui tiga empat pulau: kuliah kerja nyata, pariwisata,
menjaga lingkungan hidup dan menambah wawasan Nusantara.
Bersama mengarungi samodra mengurangi prahara.
Posting Komentar untuk "Mengarungi samodra mengurangi prahara"