Gerakan Pembumian Pancasila

 

Selamat pagi, salam sejahtera

Tadi malam, Selasa 25 Januari 2022, pukul 19.00 – 21.00, saya mengikuti sarasehan tentang Gerakan Pembumian Pancasila. Sarasehan ini diselenggarakan oleh segelintir orang yang tertarik dengan pembumian Pancasila. Kemudian mereka mengatakan simpatisan Gerakan Pembumian Pancasila. Karena dalam masa pandemic dan kendala tehnis lainnya, sarasehan dilaksanakan dengan daring (zoom meeting). Tidak banyak yang hadir, saya hitung ada 14 orang. Meski demikian menurut saya pertemuan ini kualitatif. Peserta memiliki posisi strategis untuk bersinergi membumikan Pancasila.

Banyak hal sudah dilakukan. Melalui kedudukan dan latar belakang sosial masing-masing. Ada yang di Lembaga Pendidikan baik Pendidikan Dasar, Menengah maupun Perguruan Tinggi. Ada yang di lingkungan seni budaya, birokrasi dan komunikasi. Dicontohkan dalam proses internalisasi nilai-nilai Pancasila antara lain: Olimpiade Kebangsaan, Kepramukaan, lomba-lomba di sekolah. Membentuk desa berkarakter Pancasila.

Memang dirasakan adanya bahaya ancaman terhadap Pancasila. Sejak kelahirannya Pancasila sudah ada yang menolak dan mendistorsi, serta akan menggusur digantikan dengan ideologi lain.  Mendistorsi Pancasila dilakukan semata-mata untuk kepentingan politik sesaat yang akan merugikan bangsa dan negara bahkan dapat menghancurkan NKRI.

Dari sarasehan ini diharapkan ada pertemuan-pertemuan berkala untuk bersinergi bersama, dan kegiatan-kegiatan seperti sarasehan mengangkat kearifan-kearifan local serta literasi media. (ags)

Posting Komentar untuk "Gerakan Pembumian Pancasila"